Pelatihan Daring “Menguasai Zoom Meeting untuk Menciptakan Kegiatan Daring Efisien, Efektif dan Interaktif”
Dalam menghadapi dan beradaptasi dengan situasi pandemic saat ini, OMS dituntut untuk mengembangkan kapasitas dan kemampuannya dalam membangun sistem kerja dan penyelenggaraan kegiatan secara daring. Hal ini memberikan peluang bagi OMS untuk tetap bekerja secara maksimal melalui pendekatan yang efesien, efektif dan lebih interaktif. Keberadaan platform video komunikasi dan konferensi menjadi salah satu tool digital yang sangat membantu OMS dalam berkegiatan secara daring. Salah satu platform yang sering digunakan dalam kegiatan daring adalah Zoom Meeting, dimana memiliki banyak fitur yang bisa dioptimalkan untuk menjadikan kegiatan daring menjadi efektif, efisien dan interaktif.
Oleh sebab itu, Co-Evolve berinisiatif menyelenggarakan pelatihan intensif “Menguasai Zoom Meeting untuk Menciptakan Kegiatan Daring Efisien, Efektif, dan Interaktif”. Melalui pelatihan ini, diharapkan peserta pelatihan memperoleh pengetahuan dan keterampilan menguasai zoom meeting untuk menyelenggarakan kegiatan daring maupun melakukan mitigasi dalam pelaksanaan kegiatan.
Pelatihan ini akan diselenggarakan dalam 3 (tiga) rangkaian atau serial.
1. Teori
Hari, Tanggal : Selasa-Kamis, 22-24 Juni 2021
Waktu : 13.00 – 16.00 WIB
2. Simulasi (waktu dan durasi pelaksanaan simulasi disesuaikan dengan jumlah peserta)
Hari, Tanggal : Rabu-Kamis, 30 Juni – 1 Juli 2021
Waktu : 13.00 – 15.00 WIB
3. Evaluasi dan Tindak Lanjut
Hari, Tanggal : Jumat, 2 Juli 2021
Waktu : 13.00 – 14.30 WIB
Pelatih : David F
David telah berinteraksi dengan bidang teknologi informasi dan isu sosial serta hak asasi manusia sejak 2009 . Ia senang menggeluti dan mengeksplorasi platform digital. Hal itu membuatnya menguasai banyak aspek digital, mulai dari web design and develop, graphic design sampai campaign and event organizer. Saat ini David adalah Chief of Operational di PT Penabulu Lingkar Madani.